Juan Mata Hengkang dari Chelsea

Juan Mata Hengkang dari Chelsea  - Masa depan Juan Mata di Chelsea sepertinya tidak menentu setelah manajer Jose Mourinho mempersilakan pemain asal Spanyol ini untuk pindah.


Juan Mata Hengkang dari Chelsea
Juan Mata Hengkang dari Chelsea


"Saya ingin mempertahankan Mata. Saya tidak ingin melepasnya. Itu keinginan saya, tapi pintu klub selalu terbuka (kalau ia ingin pindah ke klub lain)," kata Mourinho.

Isyarat melepas Mata dikeluarkan setelah Klik Chelsea menang 3-0 di kandang Southampton, di lanjutan Liga Primer, hari Rabu (01/01).

Dalam pertandingan ini Mata diganti oleh Oscar dan masuknya Oscar tersebut mengubah keadaan yang membuat Chelsea bisa meraih tiga angka bersih.

Oscar mencetak gol dan mengirim umpan matang ke Fernando Torres dan Willian.

Masuknya Oscar praktis 'mengakhiri' perlawanan Southampton.

Mata terlihat marah saat diganti dan ia menendang kursi di bangku cadangan.

Menanggapi reaksi Mata, Mourinho mengatakan, "Saya tidak melihat aksi Mata (menendang kursi). Mungkin dia frustrasi, karena kami sadar bahwa kami harus menang."

"Tapi pada akhirnya seluruh tim senang karena kami menang. Ia juga merayakan kemenangan di ruang ganti pemain," kata Mourinho.

Mata yang menempati posisi gelandang serang dibeli Chelsea dari klub Spanyol Valencia pada 2011.

Sumber : http://goo.gl/3JzTCz

Juan Mata Hengkang dari Chelsea | Mau Info Dong
Share on Google Plus

About Arief Suseno

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar